Kolonel Inf Setyo Wibowo S.Ip M.Sos Resmi Pimpin Korem 083/Bdj

    Kolonel Inf Setyo Wibowo S.Ip M.Sos Resmi Pimpin Korem 083/Bdj

    KOTA MALANG - Kolonel Inf Setyo Wibowo S.Ip M.Sos resmi pimpin Korem 083/Bdj menggantikan Jenderal TNI Jamaludin. SH yang ditandai acara serah terima jabatan hari ini di Makodam V/Brw dan dilanjutkan acara tradisi satuan penerimaan dan pelepasan Komandan Komando Resort Militer 083/Baladhika Jaya (Danrem 083/Bdj), di Makorem 083/Bdj, Jalan Bromo No 17, Kota Malang, Sabtu (24/2/2024). 

    Pejabat lama Brigjen TNI Jamaludin, S.H digantikan oleh pejabat baru Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.Ip. M.Sos. Sebagai Komandan Korem 083/Bdj yang baru, Setyo Wibowo akan mengomandoi sembilan wilayah jajaran Kodim dan Satu Bataliyon Infanteri yang berada di Wilayah Kab. Malang hingga Kab. Banyuwangi.

    Rangkaian kegiatan tersebut dihadiri seluruh Komandan Satuan jajaran Korem 083/Bdj beserta Prajurit, PNS dan Persit Korem 083/Bdj

    Tongkat komando Korem 083/Bdj resmi berganti, yang sebelumnya dijabat Brigjen TNI Jamaludin, SH. Akmil 1997 yang dilantik pada tanggal 01 Pebruari 2024 sebagai Dankorsis Seskoad Bandung diserah terimakan Kepada Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.Ip. M.Sos. lulusan Akmil 1998 yang sebelumnya menjabat Asisten Operasi Kasdam V/Brw.

    Pada kesempatan tersebut Jenderal TNI Jamaludin, SH mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh Prajurit, PNS dan ibu-ibu Persit karena selama 191 hari telah membantu dalam pelaksanaan tugasnya sebagai Danrem.

    " Saya mengucapkan terimakasih atas bantuan dan dukungannya selama saya Menjabat Danrem, tanpa bantuan dari rekan-rekan Prajurit, PNS dan ibu Persit tidak mungkin saya bisa menjalankan tugas dengan baik"

    Brigjen TNI Jamaludin, S.H juga berpesan kepada seluruh anggota Korem 083/Bdj, untuk tetap menjaga kebersamaan dan kekompakan sebagai kunci utama untuk mencapai tugas pokok, tetap semangat untuk tetap menjadi Kesatria yang berani dan rendah hati. tutupnya. (Penrem 083/Bdj)

    kota malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 083/Bdj Brigjen TNI Jamaludin, S.H...

    Artikel Berikutnya

    ‘Ngopi Ker’ Bersama Awak Media, Polresta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya
    Spektakuler! Kedai Kopi Raluna Ajak Pengunjung Ikuti Kajian Sirah Nabawiyah

    Ikuti Kami